Tuesday, July 23, 2013

Cara Menggabungkan File PDF - Jaman sekarang siapa yang tidak tau dengan jenis format PDF ? ketika anda download file di internet banyak yang yang menggunakan format jenis ini. PDF kepanjangan dari Portable Document Format yang dapat di artikan sebagai format file yang digunakan untuk mewakili dokumen secara independen dari perangkat lunak aplikasi, hardware dan sistem operasi.

Ada kalanya file tersusun rapi menjadi 1 file saja. namun ada beberapa file yang terpisah seperti contoh kita mendownload sebuah paper karya ilmiah dimana paper tersebut terbagi atas beberapa bab. untuk mempermudah file tersebut akan di jadikan satu file yang lengkap maka harus menggabungkan file pdf itu sendiri. membuka file pdf menggunakan aplikasi Adobe reader yang sudah terinstal di komputer anda atau dapat menggunakan handphone namun harus ada aplikasi yang bisa membuka file pdf seperti polaris.

Disini, tidak akan membahas lebih detail tentang pdf, namun saya akan memberikan informasi yang mungkin berguna bagi anda mengenai bagaimana cara menggabungkan file pdf agar dapat menggabungkan semua file terpisah menjadi satu bagian saja.

Manfaat menggabungkan file pdf

ada banyak manfaat yang kita peroleh seperti ketika akan membuat sebuah ebook yang terdiri beberapa bab untuk di gabungkan atau untuk membuat skripsi yang terdiri dari beberapa bab juga sehingga lebih efisien daripada memecah ke beberapa bagian saja.

Disini, saya menggunakan aplikasi yang dapat menggabungkan file pdf beberapa file menjadi satu saja yaitu  PDF Binder. sebelum melangkah ke pokok pembahasan anda harus mempersiapkan aplikasi PDF binder ini yang bisa di dapatkan di situs resmi PDF Binder.

Berikut adalah langkah-langkah menggabungkan file PDF sebagai berikut :

  • Install dan jalankan aplikasi PDF Binder
  • Cari file PDF yang akan di gabungkan, dengan cara menekan tombol Add file dan untuk jumlah file nya terserah anda dalam contoh saya contohkan 2 file PDF.

menggabungkan file pdf
  • kemudian klik Bind! dan selanjutnya akan memberikan nama file dan tempat dimana file tersebut akan di simpan.

menggabungkan file pdf

  • selesai sudah kita dapat menggabungkan 2 file PDF menjadi 1 dengan cara yang sangat mudah.

0 komentar: